Liga Askot PSSI Kota Padang 2022 Resmi ditutup, Lahirkan Tim untuk Berkiprah Kancah Nasional
Ketua Askot PSSI Kota Padang, Mastilizal Aye, SH yang juga Ketua Fraksi Gerindra DPRD Padang bersama Ketua DPRD Padang Syafrial Kani, SH sedang serius menyaksikan partai funal Kompak FC vs Nalayan FC di laga penutup. @rie St Malin Mudo
Padang, Lamosai.com- Setelah melalui proses panjang kurang lebih enam bulan, kompetisi Liga Askot PSSI Kota Padang edisi ke tiga tahun 2022 dibawah kepemimpinan Mastilizal Aye, SH secara resmi berakhir dan ditutup oleh Ketua DPRD Kota Padang Syafrial Kani, SH Dt Rajo Jambi, Sabtu (22/10/2022) sore di Lapangan PorKab, Kecamatan Nanggalo, Kota Padang.
Hadir saat partai grand final, Heriandi Jahir mantan Manager Semen Padang dan PSP Padang dimasa jayanya, Coach Delfi Andri yang juga pelatih Kepala Semen Padang FC, Kadispora Kota Padang Afriadi, juga turut hadir Ketua DPRD Kota Padang Syafrial Kani, SH dan para pencinta sikulit bundar lainnya.
Dikatakan Ketua Askot PSSI Kota Padang, Mastilizal Aye, SH kita bangga bahwa di grand final ini dihadiri oleh beberapa pelatih, sesepuh, Expo PSSI guna memberikan dukungan atas pelaksanaan Liga Askot di tahun 2022 ini.
Untuk itu, selamat kepada tim Kompak FC dibawah Managemen bapak Rustam Efendi keluar sebagai sang juara di Liga Askot PSSI Kota Padang yang ke tiga ini, ujar Aye begitu akrab ia disapa.
" Kami memantau berkat kegigihan, kerja tim yang apik dan pengelolaan yang baik dan hanya butuh tiga tahun tim Kompak FC bisa keluar sebagai juara satu dan menjadi yang terbaik. Alasannya, Liga Askot pertama, Kompak FC mampu keluar sebagai juara tiga, kedua sebagai runner up dan di edisi ke tiga ini keluar sebagai sang pemenang," pungkas Aye bersemangat.
Ketua fraksi Gerindra DPRD Padang ini melanjutkan, insyaAllah kami di DPRD Kota Padang terus berupaya menyuport kegiatan Liga Askot PSSI Kota Padang dan pada tahun 2023 mendatang akan kita berikan dukungan penuh.
Oleh karena itu, kami juga berharap bahwa Liga Askot PSSI Kota Padang tahun depannya jauh lebih baik lagi, demi sepak bola Kota Padang dan demi anak muda berbakat Kota Padang agar bisa kembali mengharumkan sepak bola Padang-Sumbar hadir kembali diblantika sepak bola level nasional, pinta Aye.
" Mudah-mudahan, berkat do'a, dukungan dan support kita bersama sepak bola Kota Padang jauh lebih maju ketingkat nasional pada liga 1," harapnya.
Terakhir, secara pribadi kami berikan tambahan bonus berupa uang tunai masing- masing kepada pemenang juara 1, juara 2 dan dobel juara 3 sebesar Rp.5 juta sebagai penyemangat dan uang pembinaan klub, tutup Aye.
Pada kesempatan yang sama, Ketua DPRD Kota Padang, Syafrial Kani mengucapkan terimkasih kepada bapak Mastilizal Aye yang telah mengangkat liga divisi 1 Askot PSSI Kota Padang ini. Kemudian, kami ucapkan selamat buat tim Kompak FC sebagai pemenang.
Selanjutnya, terimakasih kepada Ketua Askot PSSI Kota Padang Bapak Mastilizal Aye yang juga Ketua Fraksi Gerindra DPRD Padang telah sukses mengangkat iven Liga bergengsi ini dan sebagai mengobati kerinduan bagi pecinta sikulit bundar, terang Syafrial Kani.
" Mudah-mudahan pada Liga selanjutnya akan ditingkatkan lagi, baik itu pelaksanaan, kesejahteraan pemain maupun sarana dan prasarana lainnya kearah yang lebih baik dan representatif agar bisa melahirkan bibit pemain yang bisa mengharumkan Kota Padang dikancah Nasional," pintanya. (Hr1)
No comments